LP2M.UINDATOKARAMA.AC.ID | Palu, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UIN Datokarama Palu DR. Sahran Raden memaparkan program kerja LP2M untuk Tahun Anggaran 2026 mendatang pada Rapat Kerja UIN Datokarama Palu di Hotel SwissBell-In Silae, Palu, Ahad (9/2/2025).
Sahran menggambarkan postur program LP2M tahun 2026 berdasarkan tugas pokok dan fungsi lembaganya dengan mengacu pada PMA 30/2021 tentang Tata Kerja Organisasi UIN Datokarama Palu melalui visi misi universitas serta memperhatikan arah dan kebijakan presdien Prabowo dengan Asta Citanya.
“Pada prinsipnya LP2M telah menyusun program kerja tahun 2026 dengan mengacu pada PMA 30/2021, bersandar pada visi misi UIN serta menyadur poin-poin yang berhubungan dengan pengabdian masyarakat sebagaimana arahan bapak Presdien Prabowo melalui Asta Cita beliau” tutur mantan ketua Ansor Sulteng.
Sahran menambahkan melalui forum raker menegaskan bahwa berbagai usulan program merupakan langkah-langkah strategis untuk pencapaian visi LP2M yakni enjadi jantung universitas yang unggul, kolaboratif dan inovatif di bidang Penelitian dan pengabdian masyarakat
“Usulan prgram kerja ini merupakan langkah-langkah strategis kami untuk mewujudkan visi LP2M yang sejalan dengan visi kampus. Bahwa kami memiliki visi untuk menjadi jantung bagi kampus untuk mewujudkan mimpi-mimpi rektor menuju UIN Datokarama Unggul” tambahnya.
Untuk mewujudkan visi dan misi LP2M telah menetapkan 18 program kerja yang terdiri tujuh pusat yang ada di bawah naungannya dengan total anggaran 4.3 milyar.
“Dari tujuh pusat (penelitian dan penerbitan, pengabdian kepada masyarakat, gender, halal, layanan kesehatan, moderasi dan hubungan internasional) kami telah mengusulkan anggaran Rp. 4.3 milyar untuk rancangan 18 program kerja yang telah kami tetapkan, semoga usulan ini diatensi dan diterima oleh kita semua dalam rangka mensupport langkah-langkah kami dalam mengembangkan tridharma perguruan tinggi pada bidang penelitian dan pengabdian yang lebih kolaboratof dan inovatif” tutup mantan ketua KPU Sulteng.
Rapat kerja UIN Datokarama Palu dihadiri oleh seluruh steakholders kampus mulai pimpinan universitas, fakultas, pascasarjana, lembaga dan unit kerja tersebut dihelat Sabtu -Senin, 8 – 10 Februari 2025. Sementara, peserta dari LP2M seluruh pimpinannya hadir, mulai dari Ketua LP2M Dr. Sahran Raden, Sekretaris LP2M Dr. Rusdin, Kepala Pusat Penelitian dan Penerbitan Dr. Uswatun Hasanah, Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat Dr. Suharto, Kepala Pusat Moderasi Drs. Ismail Pangeran, Kepala Pusat Halal Siti Rabiatul Adawiyah, Kepala Pusat Hubungan Internasional Dr. Abd Gafur, Kepala Pusat Gender Dr. Gusnarib dan Kepala Pusat Layanan Kesehatan Muthia, M. A. P.